0
Home  ›  Seni Budaya  ›  SMP

Mengenal Batik Di Indonesia

Mengenal Batik Di Indonesia

Mengenal Batik Di Indonesia

Apresiasi seni rupa adalah suatu cara/proses melihat, mendengar, menghayati dan membandingkan suatu karya seni untuk dinilai/dinikmati dari segi keindahanya. Salah satu karya seni rupa Nusantara yang tersebar di berbagai daerah adalah batik. Kata “batik” berasal dari gabungan dua kata bahasa Jawa: “amba“, yang bermakna “menulis” dan “titik” yang bermakna “titik”. Teknik pewarnaan kain dengan menggunakan malam untuk mencegah pewarnaan seluruhnya dari kain.

Batik merupakan salah satu cara pembuatan bahan pakaian. Batik dibuat dengan teknik pewarnaan kain dengan menggunakan malam untuk mencegah pewarnaan menyeluruh pada kain. Batik pada zaman dahulu hanya boleh digunakan oleh kalangan tertentu. Namun, seiring dengan perkembangan zaman, maka batik dapat dipakai oleh siapa saja yang menginginkannya.

1. Batik Solo

Mengenal Batik Di IndonesiaMengenal Batik Di Indonesia

2. Batik Yogyakarta

Batik YogyakartaBatik Yogyakarta

3. Batik Cirebon

Batik Cirebon Batik Cirebon

4. Batik Pekalongan

Batik Pekalongan

Batik pekalongan terkenal karena motifnya banyak terpengaruh gaya batik peÅŸisir. Berikut merupakan jenis batik Pekalongan berdasarkan cara pembuatannya.

1. Batik remukan

Batik remukan

Motif batik terus berkembang. Batik dengan motif- motif baru, kadang dengan teknik pewarnaan yang melenceng dari pakem, dikenal dengan istilah batik kontemporer. Di Pekalongan, kini dikenal istilah batik remukan. Disebut batik remukan, karena pada proses pewarnaan, kain diremas, atau diremuk. Hasilnya, terdapat garis- garis atau pecahan tak beraturan pada kain.

2. Batik jlamprang

Batik jlamprang

Salah satu motif batik yang populer di Pekalongan adalah motif Jlamprang. Motif ini mengedepankan prinsip-prinsip grafis geometris. Motif ini merupakan pengembangan dari motif kain potola dari India, Motif Ini mengadaptasi bentuk bintang atau arah mata angin yang ujung-ujungnya membentuk pola segi empat. Batik Pekalongan relatif lentur dalam mengikuti perkembangan zaman. Ketika Indonesia berada di bawah ·kekuasaan Jepang, lahirlah batik Jawa Hokokai dengan motif dan warna yang berkiblat pada kimono Jepang Peristiwa politik juga dijadikan kreasi motif ‘batik. Pelantikan Presiden SBY diciptakan motif SBY, berupa corak yang mirip tenun ikat.

Karya seni rupa asal Indonesia yang perlu dilestarikan selain batik adalah kain songket. Kain songket merupakan jenis dari kain tenun itu sendiri. Songket terbuat dari pintalan gabungan antara benang emas, benang perak, dan benang sutera. Kain songket pada awalnya dipakai hanya oleh kalangan kerajaan Sriwijaya. Daerah penghasil kain songket yang utama adalah daerah Palembang, Sumatera Selatan yang merupakan letak kerajaan Sriwijaya tersebut. Berikut jenis motif kain tenun beserta maknanya.

  1. Motif bunga (cengkih, tanjung, mawar, melati) yang berwarna harum, yang memiliki makna kesucian, keanggunan, dan rezeki.
  2. Motif manusia, yang memiliki makna roh nenek moyang, kesaktian, dan penangkal bahaya.
  3. Motif kapal, memiliki makna sebagai kendaraan orang yang telah meninggal dan sebagai lambang terjadinya kematian dan kehidupan kembali.
  4. Motif ayam, yang memiliki makna kekuatan, keberanian dan kesuburan.
  5. Motif burung, memiliki makna roh orang yang telah meninggal.

Itulah sekilas pembahasan tentang Batik Di Indonesia yang bisa admin tulisanguru.com buat, semoga bermanfaat.

Mau donasi lewat mana?

BRI - Saifullah (05680-10003-81533)

JAGO - Saifullah (1060-2675-3868)

BSI - Saifullah (0721-5491-550)
Merasa terbantu dengan artikel ini? Ayo dukung dengan donasi. Klik tombol merah.
Search
Menu
Theme
Share
Additional JS